Tuesday, April 18, 2006

Tahukah Anda?

Surat dari ENGGANG-10 (Edisi IV/2005)


(Dikutip dari berbagai sumber, ditulis oleh warga binaan LP Siantar, sebagai pengantar lezatnya santap malam)
Oleh : Marim Purba
***
Bahwa setiap tahun 4.000 pasien jantung menunggu ‘bahan’ jantung cangkokan, sementara donor yang tercatat hanya 2.200 saja. Sampai Juni 2003 telah dilakukan 66.353 transplantasi jantung di seluruh dunia. 85% diantaranya hidup lebih dari setahun, dan 70% bertahan lebih dari lima tahun. Semula tahun 1950 diteliti kemungkinan jantung buatan. Tahun 1969 jantung buatan pertama diberi nama ‘Liotta’ bertahan 64 jam. Pada 1981 ‘Akutsu’ bertahan dua hari lebih, dan 1982 ‘Jarvik-7’ dipasang kedalam tubuh Barney Clark dan bertahan 112 hari. Oktober 2004 Jack Copeland melalui SynCardia System menghasilkan jantung buatan diberi nama ‘CardioWest’. Sambil menunggu stock sumbangan jantung, CardioWest berupa ‘generator’ yang disambungkan dengan panel dari dalam dada, disimpan dalam ransel dan dipanggul oleh pasien kesana-kemari. Jika Napi punya jantung buatan dalam tas, hati-hati jangan sampai selangnya dicabut rekan sekamar. Anda butuh jantung buatan? Para peminat bisa mencarinya di Tucson Aricona – USA, dengan harga sekitar AS$ 140.000 atau senilai Rp. 1.29 Milyar. # #
Ini hanya sebuah foto hiburan. Bayi yang seolah-olah mabok menenggak bir. Tertawa lah sebelum tertawa dilarang

Bahwa anak-anak menyerap 75% kalsium dari makanan, dan hanya menyerap 20-40% saat usia dewasa, dan pertumbuhan massa tulang akan berpuncak pada usia 25 tahun. Itulah sebabnya susu sangat diperlukan oleh bayi dan anak. Sayangnya ibu-ibu Indonesia yang memberikan ASI (air susu ibu) pada 2002 hanya 95,9%, turun dari tahun sebelumnya, dan yang memberikan ASI pada 6 bulan pertama hanya 39,5%. Celakanya tingkat konsumsi susu di Indonesia 6,5 liter/kapita/tahun jauh dibawah Malaysia 20 liter/kapita/tahun dan sangat jauh dibandingkan AS yang 100 liter/kapita/tahun. Karena itu bayi Indonesia dengan usia dua tahun beratnya lebih rendah 2 kg, dan tingginya 5 cm lebih pendek dibandingkan bayi bangsa lain. Kita butuh waktu 600 tahun untuk mengejar ketinggalan konsumsi susu …. # #

Bahwa Afrika; tanah misteri dunia hewan dan tarian suku, tempat dimana manusia bersatu dengan kehidupan liar 2,5 juta tahun lalu, dihambat keadaan geography, 15 dari 47 negara dikurung daratan. Afrika memiliki sejarah manusia yang miskin dan dilanda perang saudara selama ratusan tahun, tanah kering dan gurun, pembantaian hewan dan kerusakan alam yang parah. Dari 40 juta penduduk dunia yang terkena HIV-AIDS, 26 juta diantaranya terdapat di sub-Sahara Afrika, dan 5,3 juta diantaranya terdapat di Afrika Selatan jauh lebih banyak ketimbang Negara manapun di dunia. Akibatnya 12,3 juta anak langsung menjadi yatim piatu. Di sub-Sahara Afrika setiap hari 8.500 orang terjangkit, 6.300 orang meninggal setiap hari. Berapakah biaya obat ARV (pencegahan memburuknya penyakit dan kematian)? Jika di Amerika Serikat 15.000 dolar AS per pasien, maka biaya tahunan per pasien Cuma 650 dolar AS! #

Bahwa lagi-lagi di Afrika; jangankan vaksin, obat pun tak ada untuk menumpas Cacing Guinea (Drancunculus medinensis), yang telah menyebabkan penderitaan manusia selama puluhan ribu tahun. Larva cacing Guinea hidup dalam tubuh kutu air di sumber air yang buruk. Ketika manusia meminumnya, dan pencernaan manusia membinasakannya, namun larvanya terus berkembang menjadi dewasa. Cacing jantannya mati dalam tubuh manusia, tetapi sang betinanya terus membesar dua sentimeter per minggu. Dalam setahun cacing sepanjang satu meter mirip benang wol ini perlahan-lahan keluar dari bagian bawah kaki atau lengan manusia yang menjadi korban, dengan sakit nyeri yang luar biasa! Luka bekas keluarnya cacing akan membesar dan menyakitkan, dan mendorong penderita buru-buru ke air untuk merendam luka. Tapi cacing Guinea dalam tubuh manusia yang merasa dekat dengan air, akan melepaskan ribuan larva yang kemudian akan dimakan kembali oleh kutu air. Begitulah lingkaran penyakit tersebut terus berlanjut. Jika penyakit cacar sudah dihapus, maka cacing Guinea ditargetkan bisa dibasmi 2009, melalui perubahan perilaku rakyat miskin ditempat paling terlantar di dunia. Walau perkiraan kasus 2004 masih 0,02 juta, tetapi Carter Center sempat mencatat tahun 1986 masih terdapat 3,5 juta kasus ditemukan di sebagian besar Afrika, juga di Timur Tengah dan Asia Tengah dan Selatan (India). Para sukarelawan punya cara sederhana mengajari masyarakat; saring air minum dengan kain katun penyaring, dan jika cacingnya keluar dari kaki jangan buru-buru mendekati sumber air.Hasilnya jumlah penderita menurun 60%. Tapi, kapankah akhir sebuah kutukan ini? # #

Penulis Dan Buettner telah melakukan wawancara dengan 50 orang yang berusia diatas 100 tahun (centenarian) pada tiga tempat yang berbeda : Penganut Advent Hari Ketujuh di Loma Linda California Amerika Serikat yang meminum setidaknya 5 gelas air sehari,; Orang Sardinia di Italia yang memilih arak anggur merah; dan Orang Okinawa di Jepang yang meminum teh hijau secara teratur. Berdasarkan pengamatan pada umumnya mereka semua : 1) tidak merokok, 2) mengutamakan keluarga, 3) berkegiatan sepanjang hari, 4) berhubungan dengan orang lain, 4) menyantap buah dan sayuran. Tapi satu hal yang dicermati, mereka tak menggerutu. Bagaimana kiat umur panjang di Penjara? Semua syarat diatas sulit dilakukan, tetapi mengobrol (seperti kebiasaan orang Jepang) masih bisa dilaksanakan. Karena itu, supaya tak cepat mati, bercakap-cakaplah dengan temanmu - jangan diam saja! Dan ingat, jangan menggerutu! # #

Hanya ada 14 puncak gunung di dunia dengan ketinggian diatas 8.000 meter, dan tak sampai sejumlah itu orang yang telah mendakinya. Tapi ketika Ed Viesturs, warga Amerika tiba di puncak Annapurna, maka ia telah melampaui semuanya. Pada tahun 1977 pada usia belasan tahun ia membaca buku Annapurna karya Maurice Herzog, dan lalu memutuskan akan mendaki Gunung St. Helens pada tahun pertama perkuliahan di University of Washington. Sejak itu ia merasa akan mendaki gunung seumur hidupnya. Setelah Annapurna ia telah mendaki 13 gunung lainnya, diantaranya Mt. Everst 1990, lalu K2 gunung tertinggi kedua pada 1992. Sebelumnya tahun 1989 Gunung Kanchejunga di Nepal yg merupakan tertinggi ketiga didunia. Pengalaman mendaki Everest tanpa oksigen dan diterpa badai yang menewaskan teman-temannya, adalah kejadian yang sudah dilaluinya. Bahkan, salah satu dari 14 gunung tersebut, yaitu Gunung Rainier telah didakinya sebanyak 191 kali! Luar biasa! Jika Ed Viesturs telah pergi ke ‘atap-atap dunia,’ bagaimana dengan anda? Kita yang di penjara, tak boleh naik lebih tinggi dari pos jaga, di penjara manapun di dunia! # #

Bahwa setiap orang pernah terkena Flu. Umumnya jika badan kurang sehat virus menyebabkan Flu, dan penelitian membuktikan bahwa Flu menjadi penyebab kematian utama di dunia. Manusia masa lalu yang telah kebal virus flu menyebabkan virus mengalami mutasi terus menerus menjadi ‘virus model baru.’ Flu burung dan flu manusia bertukar gen. Ketika Flu Burung (H5NI) berjangkit di Asia Selatan sampai ke Indonesia, peneliti mengemukakan fakta bahwa ‘Flu Spanyol’ pada tahun 19818-1919 yang dicurigai berasal dari unggas menyebabkan kematian hampir 100 juta orang, tiga kali lebih banyak dari korban Perang Dunia I. Flu Spanyol mewabah ke seluruh pelosok dunia kecuali beberapa penduduk asli kepulauan pasifik. Pada tahun 1957 ‘Flu Asia’ juga telah menyebar di China Selatan dan menewaskan 1.000.000 orang. Selanjutnya tahun 1968 ‘Flu Hongkong’ menyebabkan kematian 750.000 orang. Flu Burung di era sekarang ini , muncul sejak 1997 dan akan menjadi flu pembunuh berikutnya. Meningkatnya perjalanan udara dan mobilitas manusia menyebabkan virus ini bisa menyebar ke seluruh dunia hanya dalam waktu 3 bulan; menyeberang mulai dari Hongkong, Bangkok, Jakarta, Sidney, Mumbai, Sao Paulo, Lagos, Caracas, Havana, Washington, Roma, Budapest, Shanghai dan sampai ke Teheran. Penjara adalah ruang isolasi kebetulan bagi anda. Sepanjang ‘orang baru’ yang masuk tak positip terkena virus H5NI, dan sepanjang tak ada burung yang dipelihara, singgah dan lewat, maka anda masih aman dari serangan Flu Burung. Atau ‘burung’ anda yang lain sudah terkena virus? Bah …!! # #

Bahwa gambar polisi dalam ukuran lengkap sudah dipakai di beberapa Negara untuk mengingatkan para pengendara kenderaan. Di Indonesia, pada beberapa kota besar dan tikungan berbahaya gambar polisi dipasang seperti terlihat nyata, supaya pengemudi hati-hati dan disiplin. Di daerah Belgorod, Rusia para pengendara mobil ternyata lebih takut kepada boneka polisi ketimbang polisi betulan. Menurut Ivan Zybin, Deputi Komandan Detasemen Polisi Lalu Lintas didekat perbatasan Ukraina, polisi palsu ini juga dilengkapi dengan pistol pengukur kecepatan dan pentungan hitam putih yang sedang diacungkan, dan didekatnya ada gambar mobil polisi mirip dengan yang asli. Bahkan menurut Alexei Zakharov, polantas yang dirinya dijadikan model, sebagian pengemudi ada yang terkecoh, sampai berhenti dan mendatangi polisi palsu tersebut, dan menunjukkan SIM serta STNK-nya. Apakah anda takut dengan polisi asli atau lebih takut kepada "asli polisi?" # #

Bahwa di Amerika Serikat, baru-baru ini sebuah dompet kembali ketangan pemiliknya setelah hilang selama 39 tahun. Doug Smith (57), pemilik dompet itu, mengucapkan terima kasih atas kejujuran orang yang menemukannya. Smith, warga Negara Bagian Pennsylvania, secara tak sengaja meninggalkan dompetnya di sebuah pompa bendsin di Logan, Negara Bagian Utah, musim panas 1967. Pemilik pompa bensin menemukan dompet itu masih berada ditempat yang sama. Lewat internet, ia berhasil melacak keberadaan Smith dan mengirimkan dompet itu kepadanya. (Wah, kejujuran yang berusia lama; ditegakkan dengan prinsip, dipertahankan dengan konsisten. Jujur itu manis). Persis seperti pada saat ia tertinggal, dompet itu masih berisi uang sebanyak 5 dolar AS dan prangko bernilai 8 sen. Disana juga masih ada kartu mahasiswa Smith saat ia masih kuliah di Universitas Negeri Utah, serta foto ia bersama pacarnya kala itu. "Waktu itu rambut saya masih banyak," kata Smith yang kini sudah botak. #

Bahwa ada Tujuh obat-obatan yang mengubah dunia; 1) Opium (Candu), obat penting baik dari sudut politik, dagang, maupun budaya. Opium adalah bahan utama obat penahan rasa sakit. 2) Vaksin Cacar, Edward Jenner memperkenalkan vaksin cacar yang dibuat dari antibody sapi pada tahun 1798. Tahun 1885, para pelancong dari Montreal, daerah epidemic cacar, disuntik vaksin diatas kereta api yang sedang berjalan. 3) Salvarsan, diciptakan Paul Ehrlich (Jerman), bahan kimia yang menyerang pathogen spirochete, yang membawa penyakit sipilis. Karena metodanya, ia dikenal sebagai ‘bapak kemotrapi.’ 4) Insulin, sebelum Frederick Banting dan kolega-koleganya mengisolasi jenis hormone ini pada tahun 1920an, para pasien diabetes terpaksa diet ketat. Tidak banyak obat yang bisa menyembuhkan begitu banyak orang dengan cepat. 5) Penisilin, saat ditemukan tahun 1928 orang tak hirau dengannya. Antibiotik ini mulai dikenal pada Perang Dunia II ketika digunakan untuk mengobati serangkaian penyakit yang menular dan mematikan. 6) Enovid, jenis pil kontrasepsi pertama di Amerika pada tahun 1960. Pada tahun 1970, enovid yang dikonsumsi jutaan orang menjadi obat pertama yang mencantumkan efek samping pada kemasannya. Hal yang ditentang para ahli kesehatan pada masa itu, tetapi menjadi hal yang wajar dimasa sekarang. 7) Thalidomide, pada awal 1950-an dan sampai akhir 1960-an obat ini dipakai orang sebagai penyebab lahir mati atau lahir cacat para bayi yang ibunya mengkonsumsi obat penenang ini semasa kehamilan. Thalidomide muncul kembali pada tahun 1990-an sebagai solusi pengobatan komplikasi penyakit kusta dan penyakit lainnya. # #

Bahwa saat ini telah tersedia Program Genographic untuk mencari jejak silsilah. Menurut Spencer Wells, pakar genetika, silsilah sampai 60.000 tahun ke belakang berharap bisa dilacak melalui program ini. "DNA kita semuanya seperti buku sejarah," katanya. Ia dan tim penelitinya yang dibiayai Waitt Family Foundation, akan mengumpulkan sekitar 100.000 sampel (contoh) DNA, meliputi penduduk asli seluruh dunia, mulai dari orang Inuit di Kanada sampai dengan orang Masai di Kenya. Konon, alur-alur bersejarah yang menghubungkan umat manusia dapat juga diungkap dengan menentukan pola perpindahan (migrasi) leluhur mereka. Menurut analisa, Afrika sebagai asal manusia modern 200.000 tahun yang lalu, dan kemudian menyebar ke Eropa, Asia Utara terus ke Amerika Utara dan ke Amerika Latin. Sekitar 50.000 tahun lalu manusia Afrika juga bermigrasi ke Asia Selatan, ke Indonesia dan sampai ke Australia. Anda yang di penjara mau mendukung dan berpartisipasi dalam Program Genographic? Belilah paket khusus yang digunakan untuk mengambil sample DNA dari sebelah dalam pipi anda. Kemudian kirim sample itu, untuk dianalisa dan dimasukkan kedalam pendataan Genographic. Setelah itu buka internet, dan kunjungi website-nya untuk menyimak peta migrasi leluhur anda. Bisa jadi bahwa anda ternyata masih bersaudara dengan Presiden Bush, atau ternyata anda sepupu jauh Osama Bin Laden? # #

Teman saya di Blok Beringin bertanya : "Pak, apakah Medan-Siantar masih dilayani Bis Intra?" Agaknya terlalu lama di penjara, sampai tak tahu informasi diluar. Tahukah anda bahwa orang ‘di luar’ sesungguhnya, juga tak tahu informasi ‘di dalam’, karena diam-diam kita sengaja menyimpan cerita tentang penjara? Tahukah anda …??

0 Comments:

Post a Comment

<< Home